SCARLETT Brightening Facial Wash, Brightly Ever After Serum, Solusi Kulit Cerah Saat Dirumah Saja

Masih dalam suasana pandemi, pembatasan kegiatan masyarakat juga semakin gencar. Sebagai ibu yang bekerja tentunya ada rasa jenuh karena sehari-hari hanya kantor-rumah-kantor-rumah. Sejujurnya ya bosen banget, dirumah juga beneran gak kemana-mana, sampai membatasi ketemu tetangga juga.

Dan saat-saat dirumah ini kudu dimanfaatkan betul. Harus putar otak dan selalu kreatif. Kadang dari malam udah aku bikin jadwal, untuk main sama anak, untuk belajar masak atau sekedar beres-beres dapur, dan tak lupa jadwal me time alias memanjakan diri gak boleh terlewat. Udah ibu-ibu penting banget untuk me time. Sekedar skincare-an udah bikin emak bahagia banget loooh, apalagi bisa mandi lama dan luluran. Wkwk. Untuk mendukung saat #dirumahaja aku beberapa minggu ini cobain produk facecare dari Scarlett Whitening. Ada facial wash dan face serum, mau tau reviewnya? Yuk cuss..

scarlett-facecare


About Product!

Apa itu Scarlett? Buat yang belum tau nih, Scarlett adalah brand lokal. Ownernya artis muda kenamaan yaitu Felicya Angelista. Scarlett punya berbagai rangkaian produk perawatan untuk wajah dan tubuh. Di postingan sebelumnya aku udah cobain body carenya Scarlett (Scarlett Bodycare Series Review). Nah kali ini aku coba face carenya, banyak yang bilang sih nampol abis, terutama serum wajahnya. Penasaran kan? Yuk simak sampai selesai yaaa...


Scarlett Brightening Facial Wash

Kali ini aku cobain basic skincare untuk sehari-hari, yaitu facial wash a.k.a sabun muka.
Saat #DiRumahAjaBarengScarlett, penting banget untuk selalu cuci muka. Meskipun gak kemana-mana, gak pergi-pergi, gak kepanasan, tapi debu disekitar kita sungguh nyata adanya loh. Dan sekedar cuci muka pun sangat banyak efeknya. Bayangkan jika kita tidak cuci muka, ada kuman/debu/minyak yang menumpuk, menutup pori-pori, lalu jadi komedo, bahkan jerawat. Nah looo? Mau jerawatan? 

That's why wajib banget cuci muka yess, tentunya dengan produk yang sesuai dengan tipe kulit kita, salah satunya si Scarlett Brightening Facial Wash ini. Formulanya ringan dan bisa dipakai semua jenis kulit.


Benefits
A must have first step for clean, toned skin with flawless, minimized pores! A powerful yet gentle blend of petal flower and aloe vera hydrate your skin, tightens pores and removes impurities. Glutathione (designed to effectively lighten the skin). Vitamin E (clinically proven to reduce the appearance of large pores, wrinkles, and uneven skin tone) enchances overall skin appearance for smooth radiance.


Packaging

Packagingnya tube tinggi kecil, isi produknya 100 ml, dan tubenya ini bisa kita pegang dengan mudah. Tutupnya fliptop yang kenceng, aman kalo mau dibawa-bawa, jaminan gak tumpah di tas.


Eitss, jangan dibawa-bawa travelling dulu lohh. Untuk saat ini kita jaga kondisi dulu ya. Banyakin waktu dirumah, tahan dulu pokoknya, kalau harus WFO ya gunakan prokes seketat mungkin, jauhi kerumunan, tertib pakai masker, dan gausah nongkrong-nongkrong gak penting. Daripada mikirin travelling, mending kita #DiRumahAjaBarengScarlett , kita bisa me time sekaligus membantu memutus rantai virus c19 agar segera usai. Semoga lekas membaik ya bumi kita tersayang ❤

Next, produk juga dilengkapi box yang bertuliskan keterangan lengkap. Dan saat pembelian, produk ini dilengkapi bubble wrap dan kardus, jadi aman banget selama ekspedisi dan dibawa mas-mas kurir.



Komposisi

Aqua demineralisata, coconut fatty acid, diethanolamide, glycerin, rosa canina flower (rose petal), cocamidopropyl betaine ammonium salt niacinamide, glutathione (glycine), tocopheryl acetate (vit E), acrylates copolymer, aloe vera leaf extract, triisopropanolamine, dmdm hydantoin, Edta, glass beads.
Kandungan utama produk ini sudah aku cetak tebal.
Glutathione : Meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit, memberikan perlindungan dari radikal bebas, serta mencerahkan kulit
Vit E : Melembabkan kulit, membantu mengatasi peradangan, dan menenangkan kulit.
Rose Petals : menyegarkan kulit wajah.
Aloe Vera : menenangkan kulit dan meredakan peradangan, serta melembabkan dan menghaluskan kulit wajah.


Texture and Scent

Teksturnya semacam gel tapi cukup cair, warnanya pink transparan, dan ada butiran scrubnya. Yang bikin eyecatching sabun muka ini tuh ada rose petal-nya. Mahkota bunga mawar melayang-layang cantik banget ya Allah! aku liatin deh ya...

rose-petal

Untuk yang kepo sama scrubnya, asli deh scrubnya beneran halus. Hampir ga berasa saat kena kulit. Untuk wanginya juga enak bund, ada wangi segar bunga-bunga yang calming, enggak nyegrak sama sekali.


Cara Pakai

1. Basahi kulit wajah
2. Tuangkan gel secukupnya
3. Usap secara merata dan pijat dengan lembut (terutama di area-area yang dirasa kotor dan berminyak)
4. Bilas dengan air hangat
5. Gunakan setiap pagi dan malam hari.

Aku pakai ini biasanya pas mandi, jadi mandi sekalian cuci muka gitu. Karena ada scrubnya, aku biasanya massage dulu dengan gerakan memutar. Ya kan sayang banget kalo ada scrub tapi dibilas gitu aja. Manfaatkan dulu dongs.


Hasil Setelah Pemakaian

Karena muka bersih itu essensial, maka sebelum memulai untuk makeup ataupun skincare routine, pastikan muka sudah bersih terlebih dahulu. Setidaknya sisa-sisa kotoran, minyak, dan sel-sel kulit mati bisa diminimalkan setiap harinya. Dan aku dari dulu memang gak bisa sembarang pake sabun muka, ini karena tipe muka aku yang sangat kering. Kalau salah pilih sabun muka, yang ada muka tambah kering, sampai kasar-kasar bahkan ngelupas. Sedih kaaan.

Setelah mencoba Scarlett Brightening facial wash, pertama kali aku ngerasa sabun ini pas banget untuk kulitku yang kering. Inilah sabun muka yang setelah dibilas gak bikin kulit kering, malahan kulit jadi lembab. Butiran scrubnya juga membantu mengangkat sel kulit mati. 


Sabun muka ini sangat gentle, foamnya minimal tapi tetap bisa mengangkat sisa-sisa minyak (kotoran) dengan optimal. Setelah dibilas pun rasanya kulit bersih. Biasanya di area hidungku kalo udah sorean agak oily-oily gitu, nah setelah cuci muka jadi berasa bersih deh, sisa-sisa skincare juga ikut hanyut. 

Btw, setelah aku cermati komposisinya, facial wash ini tidak mengandung surfaktan. Surfaktan itu yang membuat sabun jadi berbusa, kalau dalam produk biasanya ada dalam bentuk sodium lauryl sulfate atau sodium laureth sulfate. Aku beneran gak cocok sama 2 komposisi tersebut. Surfaktan bisa menyerap minyak alami kulit, dan ini akan membuat kulit jadi berasa kering (sampai ketarik). Makanya aku menghindari pakai sabun muka yang terlalu banyak foamnya. 
Untuk scarlett facial wash ini foamnya cenderung minimal banget, nih aku liatin...

Before (foamnya minimal banget)


After (setelah bilas)

Aku pakai facial wash ini rutin 2x sehari, pagi dan malam hari. Meskipun ada scrubnya, tapi yakin deh ini scrubnya halus banget. Gak akan mengiritasi kulit. Bahkan agak ga berasa sih kalo kita udah sering pakai, saking lembutnya. Hehehe.

Walaupun cuma #dirumahaja, tapi yang namanya debu dan kotoran bisa nempel di muka kapanpun. Jadi, jangan lupa untuk selalu cuci muka yaa.



SCARLETT BRIGHTLY EVER AFTER SERUM

Perawatan wajah belum paripurna kalo tanpa serum. Hihi. Serum penting untuk merawat kulit secara lebih spesifik. Spesifik seperti apa? Misal nih ya, kulitku kering, ya aku pake serum yang spesifik mengatasi kulit kering. Biasanya akan mengandung agen pelembab (misal hyaluronic acid, glutathione, vitamin E, dsb). Atau kulit kita jerawatan, maka silakan pakai acne serum. Biasanya akan mengandung salicylic acid, vitamin C, niacinamide, dsb.

Lanjut ya, kali ini adalah Scarlett Brightly Ever After Serum. Serum yang sudah memikat hatiku sejak lama. Serum yang hype-nya luar biasa. Banyak influencer yang bilang serum ini bagus. Aku manusia biasa yang sulit menahan godaan skincare, yaudah pasti kesengsem juga lah. wkwk.

Btw, scarlett punya 3 varian serum wajah ya.
1. Acne Serum (Untuk kulit berjerawat/ berminyak)
2. Brightly Ever After Serum (Untuk kulit normal/ kusam)
3. Glowtening Serum (Varian baru, baru release sebulan yang lalu. mupeng sih gaes)

Yang aku coba adalah Brightly Ever After, ini menyesuaikan sama jenis kulit aku, yaitu kering dan kusam. Mari simak reviewnya

scarlett-brightly-ever-after-serum


Packaging

Siapa disini yang suka kumpulin botol serum? wkwk. i am one of them. Aku tu seneng sama botol-botol kecil khususnya tempat serum. Misal serumnya udah pada habis, aku masih simpan botolnya untuk sekedar jadi hiasan. Oh why? Coba deh amati botol serum Scarlett ini. Tubenya terbuat dari kaca yang tebal, ukurannya kecil, lucu, warnanya gemes. Kalau udah abis, aku pasti sayang banget mau buang tubenya. huhuhu.


Isinya 15ml. Aplikatornya berupa pipet, seperti serum pada umumnya. Pipet kaca ini juga membantu untuk melihat apakah warna produk masih konsisten, apakah ada gumpalan, atau ada perubahan tekstur.


Pipet serum juga berfungsi untuk menjaga agar produk tetap higienis. Jadi tangan kita gak bakal nyentuh-nyentuh produknya secara langsung kan. Oh iya, serum ini punya periode expire 6 bulan setelah dibuka. Jadi, segera pakai dan habiskan saja kalau udah dalam posisi terbuka. Kayanya bisa awet 1-2 bulanan sih. Punyaku udah dipake 2 minggu rasa-rasanya kaya masih full 😄 



Komposisi

Aqua, Nicotinamide, 1,3 butylene glycol, lavandula angustifolia (lavender) water, ascorbyl glucoside, arisaema amurense extract, 2-phenoxyethanol, hydroxyethylcellulose, glutathione, aminomethyl propanol, ethyl macadamiate, decyl glycoside, pentane-1,2-diol, di na EDTA, ethylhexyglycerin, tamarindus indica seed gum, biosaccharide gum-1, 1,2-hexanediol, 2-amini-1-butanol, tocopherol, malic acid, CI 16255.

Komposisi andalan di serum ini yaitu:

Nicotinamide atau yang dikenal dengan niacinamide, adalah turunan vitamin B3. Berfungsi untuk menjaga kelembaban kulit, antiinflamasi, dan menyamarkan noda hitam.

Lavender water : melawan bakteri penyebab jerawat, mengatasi peradangan pada kulit, detoksifikasi kulit, meningkatkan sirkulasi darah, dan menghaluskan kulit.

Glutathione : meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit, memberikan perlindungan dari radikal bebas, membuat kulit sehat dan glowing.

Vitamin C : Di komposisi dalam bentuk Ascorbyl Glucoside (turunan vit C yang lebih mudah larut dalam air). Berfungsi membantu menghilangkan flek dan bekas jerawat, mencegah dan melindungi kerusakan sel dan jaringan kulit, dan mencegah penuaan.

Kalo kalian punya kulit kering atau sensitif, gak usah kawatir deh, serum ini Alcohol free dan Fragrance free, jadi aman untuk semua jenis kulit yaa.


Texture and Scent

Teksturnya cair, sedikit kental, tapi cukup ringan. Beberapa menit setelah diaplikasikan ke kulit serum ini langsung meresap dan ngeblend sama kulit. Gak meninggalkan rasa lengket atau licin. Kalo menurutku ini tekstur yang aman banget untuk segala jenis kulit. Jadi kalau mau di layer dengan toner, lotion, atau pelembab jatuhnya masih aman. Gak bikin kulit lengket ataupun berminyak.



Serum ini scentless alias fragrance free yaa, tuh di komposisi juga sudah nampak kalo dia tidak mengandung fragrance/ parfum. Nah wangi yang muncul pun semacam wangi dari bahan-bahan utamanya, ada sedikit scent acid gitu sih menurutku. Dan itu samar-samar banget.


Cara Pakai

1. Teteskan 2-3 tetes serum.
2. Usap dan pijat secara perlahan sampai merata pada kulit wajah.
3. Diamkan beberapa saat agar serum meresap ke kulit wajah

Pastikan pakai serum saat kondisi kulit bersih dan kering. Kalau mau lebih maksimal, bisa lakukan pijatan-pijatan ringan untuk membuat kulit wajah rileks. Intinya, make sure kita happy saat memakainya, menikmati setiap proses skin-caring. Dan saat-saat merawat wajah #DiRumahAjaBarengScarlett pasti akan lebih terasa bermakna. Ini penting supaya aura kita juga terpancar cerah ceria bahagia siss ❤


Hasil Setelah Pemakaian

Untuk penggunaannya, kita bisa gunakan ini single use. Kalau gak punya toner, lotion, atau pelembab, it's okay. Pakai saja satu lapis serum. Yakin deh, it helps a lot!
Tapi kalau ada pelembab ya silakan pakai, supaya kita bisa dapat manfaat keduanya. So, gak usah kawatir jika budget kamu untuk beli skincare pas-pasan. Serum Scarlett ini harganya Rp75000, sangat affordable untuk 1 jenis serum dengan banyak manfaat.

Aku pribadi pakai serum ini single use, karena memang mau fokus lihat efeknya. Aku dari dulu concern sama masalah kulit yang tak kunjung usai, yaitu kulit kering dan kusam. Sebetulnya solusinya cuma satu sih, yaitu buat kulit agar lembab. Tapi kadang agak mager, kadang capek, gak sempat pakai skincare yang bejibun. Nah, scarlett brightly ever after serum ini bisa jadi andalan ketika mager. Cukup pakai 1 produk, kita bisa dapatkan banyak manfaat.

Pertama, Moisturizing
Sudah 2 mingguan pakai serum ini, kulit mukaku awalnya brudul. wkwk. Itu loh maksudnya kering sampai bersisik. Itu udah jelas banget tanda kulit kurang kelembaban. Nah sekarang jauh membaik sis. Nanti deh aku kasih before afternya. Btw aku pakai serum ini agak boros. Sekitar 4-5 tetes, lalu aku ratain di wajah dan leher. Kadang ekstra dikit di area-area yang super kering (pipi, hidung, dan dahi).

Kedua, Brightening
Nah pasti kalian kepo efek yang ini kaaan?
Mari luruskan dulu. Wajah yang cerah itu adalah buah hasil dari moisture barrier kulit yang terjaga. Barrier akan terjaga ketika kulit dalam kondisi lembab. Intinya mah lembab itu segalanya. Lembab itu bisa mempertahankan pH kulit, lembab akan menjaga kulit terhidrasi, lembab pula yang mencegah penguapan kulit akibat panas.

Kalau kulit dalam jangka waktu panjang selalu terjaga kelembabannya, maka kulit pun akan tampak sehat, cerah, dan kenyal (well-hydrated). Dan aku saat ini sedang membangun ini, jadi walaupun baru 2 mingguan pakai serum ini, aku ngerasa kulitku lebih cerah. Kalo kena lampu kaya memantulkan cahaya gitu loh sis. Sebelumnya kusam dan kering banget. Sekarang jauh lebih baik. #DiRumahAjaBarengScarlett ada faedahnya kaaan.

Ketiga, darkspot
Ada beberapa bekas jerawat berwarna kehitaman di sekitar pipi. 




Untuk semua produk Scarlett, mereka punya cara tersendiri untuk memastikan produk mereka original. Disetiap produk biasanya akan tertera hologram yang bisa kita gunakan untuk memastikan keasliannya. Kaya gini nih...


Lalu gimana cara melihat produk kita Asli atau Palsu?
1. Siapkan aplikasi QR Scanner di HP kamu.
2. Scan barcode yang ada di produk scarlett kamu. Nanti akan muncul link semacam ini.


3. Klik link diatas. Lalu akan muncul page seperti dibawah ini

4. Lengkapi nama, email, alamat, no hp. Lalu CEK!


Tadaaa..selesai! Alhamdulillah produk saya 100% asli. Oh iya ada lagi nih, semua produk Scarlett ini sudah terdaftar di BPOM ya. Dijamin aman. 


Gimana? Semakin clear kan?

Overall aku suka sama sabun mukanya, apalagi serumnya. Moisturizing effectnya juara. Love banget! Next kalo udah habis, pengen cobain cream sama glowtening serumnya. Hihi. 


How To Buy?

Untuk pembelian produk, kalian bisa beli produk scarlett dengan klik link di bio instagram @scarlett_whitening 

Atau bisa juga langsung di shopee Scarlett Whitening Official Shop

Ada berbagai paket hemat yang bisa kalian pilih lho. Misal mau jadi reseller atau buat kado temen, mending beli yang paket banyak sekalian, biar lebih murce sis.

Kalo kalian udah cobain produk perawatan wajah scarlett yang apa nih? share pengalaman dan reviewnya dibawah yaa..








SCARLETT Brightening Facial Wash, Brightly Ever After Serum, Solusi Kulit Cerah Saat Dirumah Saja SCARLETT Brightening Facial Wash, Brightly Ever After Serum, Solusi Kulit Cerah Saat Dirumah Saja Reviewed by Dini Nh on August 30, 2021 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.